Bahaya Gunakan Charger Abal-abal di Perangkat Smartphone


Mengisi daya baterai dengan charger buatan pihak ketiga atau menggunakan charger miliki merek lain memang memiliki bahaya tersendiri. Salah satu contohnya adalah yang menimpa pengguna iPhone yang masih remaja ini.

Remaja asal Kanada yang masih berusia 16 tahun ini mengalami luka bakar setelah iPhone miliknya meledak kala diisi daya baterainya dengan charger tak ori. Karena ledakan tersebut, sang pemilik terkena luka bakar tingkat tiga di bagian tangan dan kakinya, seperti dilansir Softpedia (18/5).



Tak hanya itu saja, iPhone yang meledak ini juga membakar sebagian tempat tidur dan menimbulkan bekas di dinding kamar remaja tersebut. Selain itu, perangkat iPhone ini sendiri juga tak terselamatkan dan remaja pemiliknya harus membeli smartphone baru hanya karena menggunakan charger buatan pihak ketiga.

Hal ini bisa menjadi pelajaran bagi pengguna smartphone lainnya untuk menggunakan charger asli untuk menghindari kerusakan pada baterai hingga bisa mengakibatkan meledaknya baterai kala smartphone digunakan atau diisi daya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »